Thursday, April 17, 2025
Wamenkominfo Nezar Patria (Biro Humas Kemenkominfo)

Tiga Putra Aceh di Kabinet Merah Putih Prabowo-Gibran, Termasuk Tokoh TIM

Jakarta – Presiden Prabowo Subianto mengumumkan nama-nama menteri, wakil menteri, dan pejabat setingkat menteri yang akan membantu pemerintahannya bersama Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka untuk periode 2024-2029. Ada tiga putra Aceh masuk dalam Kabinet Merah Putih Prabowo-Gibran.

 

Prabowo memperkenalkan nama-nama pejabat yang mengisi kursi Kabinet Merah Putih di Istana Merdeka, Jakarta Pusat pada Minggu 20 Oktober 2024. Ada 48 menteri, lima pejabat setingkat menteri, serta 59 wakil menteri yang akan membantu pemerintahannya.

 

“Dengan kesepakatan para ketua umum koalisi kami, kami beri nama kabinet ini Kabinet Merah Putih. Dan saya ingin umumkan susunan Kabinet Merah Putih periode tahun 2024-2029”, kata Presiden Prabowo.

 

Dari nama-nama yang diumumkan Prabowo, terdapat tiga nama putra Aceh. Dua menteri dan satu wakil menteri sebagai berikut.

 

Sugiono

 

Sugiono dipercaya sebagai Menteri Luar Negeri RI

 

Sugiono berasal dari Takengon, Kabupaten Aceh Tengah. Lahit pada 11 Februari 1979 di Takengon, Sugiono besar di dataran tinggi Gayo. Ia menyelesaikan SD di Takengon lalu melanjutkan pendidikan menengahnya di SMPN 1 Takengon dan menyelesaikannya di SMPN 3 Banda Aceh.

 

Kemudian masuk SMA Taruna Nusantara di Magalang dan lulus terbaik. Sugiyono masuk Akademi Militer dan bertugas di Kopassus TNI AD. Pernah kuliah di Amerika Serikat, Sugiono keluar dari TNI dan masuk dunia politik. Ia adalah Waketum DPP Partai Gerindra.

 

Teuku Riefky Harsya

 

Teuku Riefky Harsya dipercaya sebagai Menteri Ekonomi Kreatif RI/Kepala Badan Ekonomi Kreatif RI

 

Teuku Riefky yang juga Sekjen DPP Partai Demokrat merupakan putra Aceh yang berasal dari Samalanga, Kabupaten Bireuen. Ia cucu pertama dari pasangan Alm T Abdul Hamid Azwar dan Cut Nyak Djariah, (penerima Bintang Mahaputera Nararya), salah satu penyumbang pesawat pertama Indonesia.

 

Riefky adalah putra pertama dari pasangan Alm. T. Syahrul Mudadalam (Pendiri HIPMI) dan Pocut Haslinda Azwar. Riefky tiga periode jadi anggota DPR RI dari Dapil Aceh.

 

Riefky tercatat sebagai anggota Majelis Mufakat Pengurus Pusat Taman Iskandar Muda (PPTIM).

 

Nezar Patria

 

Nezar Patria dipercaya jadi Wakil Menteri Komunikasi dan Digital RI

 

Nezar yang berasal dari Pidie, Aceh dikenal sebagai aktivis 98, jurnalis, profesional media dan politik internasional. Nezar merupakan alumnus Fakultas Filsafat UGM Yogyakarta dan lulusan master dari The London School of Economics and Political Science (LSE) University of London, Inggris.

 

Sejak mahasiswa Nezar dikenal sebagai aktivis pro demokrasi yang kritis. Menjelang reformasi 98, ia getol melawan pemerintah Orde Baru yang sewenang-wenang dengan rakyat. Akibatnya ia masuk dalam daftar buronan aparat keamanan yang melindungi rezim kala itu dan Nezar sempat diculik Tim Mawar Kopassus. Ia mengalami penyiksaan berat. Tapi, itu tak menyiutkan nyali Nezar. Ia tetap berjuang.

 

Setelah reformasi, Nezar memilih berkarir sebagai jurnalis, mengikuti jejak ayahnya Haji Samsul Kahar, wartawan senior di Aceh yang juga pendiri Harian Serambi Indonesia. Nezar pernah bekerja di beberapa media nasional seperti Tempo, Vivanews, hingga The Jakarta Post. Ia juga pernah jadi Ketua Umum Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Indonesia.

 

Nezar juga anggota Majelis Mufakat Pengurus Pusat Taman Iskandar Muda (PPTIM) dan Dewan Pembina Forum Jurnalis Aceh Jakarta atau For-JAK.

 

Ia banyak berkontribusi terhadap Aceh, terutama dalam hal perkembangan politik, gerakan aktivis, hingga perdamaian. Ia dipercaya sebagai Wamen Kominfo RI era Joko Widodo-Ma’aruf Amin.

Bagikan :

Artikel Lainnya

buka-puasa-warga-Aceh-di-aula-Masjid-Baiturrahman-DPR-RI
Bukber dan Nuzulul Quran PPTIM di Masjid DPR Dihadiri Hampir 1.000 Warga Aceh
Penyerahan santunan kepada fakir miskin di lingkungan Wisma TIM.
PPTIM Santuni Fakir Miskin Sekitar Lingkungan Wisma TIM
Foto : Ketum PPTIM
Ketum PPTIM: Selamat USK Jadi Kampus Terbaik di Luar Jawa

Temukan Saya